Peresmian lapangan Petanque IKIP Mataram dilanjutkan dengan turnament mini triple petanque yang diikuti oleh 10 tim. Masing-masing tim beranggotakan 3 orang dengan format mix team yaitu satu tim gabungan dari IKIP Mataram dan Tim Ibu Niken Zulkieflimansyah bersama unsur OPD dan Ibu-ibu Forkopimda NTB. Mini turnament berlangsung sampai sore hari dan menghasilkan juara sebagai berikut: Juara 1 tim tangguh beranggotakan Eyang, Ibu Ali, dan Ibu Danlanud. Juara 2 yaitu Pak Ahmadi (Sekdis PUPR NTB), Evy, dan Asri. Juara 3 yaitu Ibu Kadispora NTB, Ibu Asisiten 1 Setda NTB, dan Azkiyah.
Keberhasilan Tim Tangguh menjadi juara sudah diprediksi sebelumnya karena berisi pemain profesional yaitu Eyang dan pemain pendatang baru yang handal yaitu Ibu Alit (Wakil Rektor I IKIP Mataram). Eyang yang memiliki nama asli Dra. Sumintri Wido adalah orang tua dari Ibu Niken Zulkieflimansyah atau ibu mertua dari Gubernur NTB. Beliau sudah lama mengenal dan bermain Petanque di Jakarta sehingga ketika melempar BOSI (Bola Besi) selalu akurat dan 99 % mendekati sasaran. Eyang yang sangat ramah dan disipiln ini juga rajin berbagi pengetahuan dan pengalaman tentang olahraga Petanque, sehingga bagi para pemula termasuk yang sudah jadi atlet bisa mendapatkan pengetahuan lengkap tentang Petanque.
Wakil Rektor I IKIP Mataram Dra. Ni Ketut Alit Suarti, M.Pd menilai sosok Eyang patut dicontoh khususnya bagi para atlit. “Selama kenal beliau, saya banyak mengambil pelajaran tentang totalitas dalam mengembangkan olahraga, kesungguhan dalam melakukan pembinaan, dan semangat berolahraga. Beliau sangat terbuka bagi siapa saja yang mau belajar, ramah dan murah senyum sehingga gampang akrab khususnya dengan dosen dan mahasiswa IKIP Mataram”. Ok, selamat untuk Eyang, Ibu Alit, dan Ibu Danlanud atas keberhasilan sebagai Juara 1 Mini Turnament Triple Petangque IKIP Mataram. (Ismail)